Rambut auto hitam tanpa urang-aring, ini cara menghambat tumbuhnya uban pakai 2 jenis bahan minuman

Rambut auto hitam tanpa urang-aring, ini cara menghambat tumbuhnya uban pakai 2 jenis bahan minuman

Kopi juga berguna jika kamu ingin mewarnai rambut beruban atau menggelapkan warna rambut secara alami. Kopi berwarna gelap, sehingga bisa bertindak sebagai noda pada rambut. Ini adalah cara cepat untuk menyembunyikan uban dan memiliki rambut cokelat atau hitam. Selain itu, kandungan antioksidan dalam kopi juga bisa menghambat tumbuhnya uban karena mampu melancarkan peredaran darah di kulit kepala.

Sedangkan teh hitam, dapat meningkatkan melanin dan keratin pada helai rambut sehingga mampu mengembalikan pigmen alami rambut. Selain itu, teh ini juga efektif menutupi warna uban yang telah tumbuh. Teh hitam juga kaya akan tanin yang mampu menghentikan produksi hormon DTH yang dikenal dapat menyebabkan kerontokan rambut. Kandungan antioksidan pada teh ini juga tergolong tinggi sehingga mampu menghambat pertumbuhan uban.

Cara menghambat tumbuhnya uban pakai 2 jenis bahan minuman Berbagai sumber

foto: TikTok/@soniarainee

Cukup dengan kedua bahan tersebut, kamu bisa membuat ramuan guna menghambat tumbuhnya uban. Bahkan bahan-bahan tersebut juga bisa membantu menyamarkan uban dengan memberikan pigmen warna hitam pada rambut. Yuk, simak cara membuatnya.

Bahan:

1. 2 cup air
2. 1 sendok makan bubuk kopi
3. 1 kantung teh hitam

Cara menghambat tumbuhnya uban pakai 2 jenis bahan minuman Berbagai sumber

foto: TikTok/@soniarainee

Cara membuat:

1. Tuangkan air pada panci lalu tambahkan bubuk kopi dan teh hitam.
2. Aduk sampai merata dan tunggu hingga mendidih.
3. Pindahkan pada wadah kemudian tunggu hingga dingin.
4. Gunakan pada rambut secara menyeluruh setelah keramas.
5. Diamkan selama 30-60 menit, lalu bilas kembali menggunakan air sampai bersih.
6. Gunakan secara rutin setiap selesai keramas untuk hasil yang optimal.

@soniarainee #greyhairproblem #hairtips #homeremedies #easytofollow #foryoupage original sound - Sonia Rai

(brl/jad)

tags

STORIES