Rambut auto bersih, ini 11 cara menghilangkan ketombe basah dan kering di kepala pakai bahan dapur

Rambut auto bersih, ini 11 cara menghilangkan ketombe basah dan kering di kepala pakai bahan dapur

Brilio.net - Ketombe basah maupun kering merupakan salah satu masalah umum yang dialami oleh banyak orang. Meskipun terkadang dianggap sebagai hal yang sepele, namun dampaknya bisa mengganggu dan mengurangi rasa percaya diri seseorang. Serpihan putih ketombe dapat rontok dan jatuh ke permukaan baju. Hal itulah yang membuat sejumlah orang kurangnya. Maka dari itu, cara menghilangkan ketombe basah dan kering di kepala banyak dicari.

Ketombe basah dan kering adalah dua kondisi yang berbeda meskipun memiliki kesamaan dalam gejala yaitu munculnya serpihan-serpihan kecil pada kulit kepala. Ketombe basah, yang juga dikenal sebagai seborrheic dermatitis, biasanya ditandai dengan kulit kepala yang berminyak, bersisik, dan terkadang merah. Sedangkan ketombe kering lebih cenderung menyebabkan serpihan-serpihan putih atau kecoklatan yang terlihat seperti kulit kering.

Ada beberapa penyebab yang mendasari munculnya ketombe, baik yang basah maupun yang kering. Penyebab umum termasuk ketidakseimbangan kadar minyak di kulit kepala, iritasi kulit, pertumbuhan ragi yang berlebihan, infeksi jamur, stres, dan bahkan alergi terhadap produk perawatan rambut.

 cara menghilangkan ketombe kering dan basah berbagai sumber

foto: freepik.com

Agar kulit kepala kamu bersih dari ketombe, kamu bisa menghilangkannya menggunakan perawatan alami. Ada beberapa bahan dapur yang bisa kamu gunakan. Setidaknya ada 11 cara menghilangkan ketombe basah dan kering, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Sabtu (23/3).

1. Rambut bersih pakai daun neem.

Daun neem mengandung senyawa, seperti nimbin dan nimbidin yang memiliki sifat antijamur dan antibakteri. Kandungan tersebut membantu mengurangi pertumbuhan jamur dan bakteri pada kulit kepala penyebab ketombe. Sementara itu, kandungan antiinflamasi di dalam daun ini bisa mengatasi peradangan dan membersihkan sel-sel kulit mati di permukaan kulit kepala.

Kombinasikan daun neem dengan minyak kelapa dan buah amla, agar manfaatnya lebih terasa. Untuk caranya kamu bisa mengikuti trik yang dibagikan pengguna YouTube Thepositivegirilglmup8435, antara lain:

Bahan:

- 1 gelas minyak kelapa
- Daun neem
- Buah amla
- 1 gelas fenugreek seeds
- 1 gelas kelopak bunga mawar.

Cara membuat:

1. Siapkan wajan terlebih dahulu.
2. Masukkan minyak kelapa ke dalam wajan tersebut.
3. Campurkan daun neem secukupnya.
4. Tambahkan fenugreek seeds.
5. Masukkan kelopak bunga mawar.
6. Aduk semua bahan hingga tercampur rata.
7. Masak kurang lebih 10 menit.
8. Dinginkan bahan rebusan tersebut.
9. Tuangkan ke dalam wadah sembari di saring.

Cara mengaplikasikan:

1. Ambil hair oil dari saringan ketiga bahan tadi.
2. Tuangkan pada beberapa sisi kulit kepala.
3. Ratakan hair oil tersebut pada seluruh bagian rambut.
4. Lakukan pijatan kurang lebih 15 menit hingga satu jam.
5. Bilas sampai bersih menggunakan sampo dan air biasa.

(brl/wen)

tags

Advertising
Advertising
STORIES