Tetap kencang dan bebas kerut di usia 50 tahun, ini trik cegah kulit kendur pakai 1 jenis tanaman hias

07 / 12 / 2023 23:10 WIB

Brilio.net - Seseorang yang mulai memasuki usia 50 tahun biasanya akan mengalami perubahan drastis pada fisiknya. Salah satu hal yang paling terlihat adalah kondisi kulit. Kulit orang yang berusia 50 tahun umumnya akan mengalami keriput, banyak kerutan, dan tampak mengendur, serta kehilangan elastisitasnya.

Bukan tanpa alasan, kondisi ini terjadi karena seiring menuanya seseorang maka zat kolagen dan elastin pada kulit akan mengalami penurunan. Sehingga regenerasi juga akan melambat. Hal ini lah yang akan membuat kulit rentan mengalami kerusakan dan muncul berbagai tanda penuaan.

Meski begitu, tanda-tanda penuaan juga bisa muncul lebih cepat karena beberapa faktor. Seperti paparan sinar matahari, polusi, genetik, gaya hidup yang tidak sehat, tidak merawat kulit dengan baik, dan perubahan hormonal. Sehingga terkadang usia seseorang akan tampak lebih tua dari usia yang sebenarnya.

Tak bisa dielakkan jika tanda penuaan adalah salah satu hal yang dapat menurunkan kepercayaan diri. Sehingga tak heran banyak yang ingin memiliki wajah kencang dan tetap awet muda meski di usia 50 tahun. Nah solusinya, kamu bisa memanfaatkan bahan-bahan alami yang dipercaya dapat mencegah kulit kendur dan berkerut.