6 Cara mengatasi biduran di wajah secara alami, kompres air dingin

01 / 04 / 2022 23:59 WIB

3. Menghindari penggunaan produk.

foto: freepik.com

Melansir laman Healthline, penggunaan produk kecantikan terutama sabun cuci muka membuat kulit menjadi semakin kering dan bisa menyebabkan gatal pada wajah bertambah parah. Maka dari itu gunakan sabun cuci muka yang diperuntukan bagi kulit sensitif.

4. Menggunakan lidah buaya.

foto: Pixabay/mozo190

Cara mengatasi biduran di wajah selanjutnya bisa menggunakan lidah buaya. Lidah buaya tidak hanya memiliki manfaat untuk kecantikan saja, tapi bisa dimanfaatkan sebagai pengobatan kulit terutama biduran di wajah.

Namun sebelum menggunakan lidah buaya untuk pengobatan biduran di wajah, kamu harus melakukan tes pada bagian kulit lainnya terlebih dahulu. Hal ini dilakukan karena lidah buaya memiliki sifat antiinflamasi yang dapat menyebabkan dermatitis kontak. Jika tidak terjadi efek samping pada kulit, maka lidah buaya bisa kamu gunakan untuk mengatasi biduran di wajah.

5. Menggunakan lotion calamine.
foto: Pixabay/adorebeautyNZ

Cara mengatasi biduran di wajah selanjutnya kamu bisa menggunakan produk lotion dengan kandungan calamine. Menurut laman Healthline, produk yang mengandung calamine dapat meredakan rasa gatal dengan cara mendinginkan kulit.

6. Hindari penyebab terjadinya biduran.

foto: Pixabay/kl

Penyebab utama dari biduran adalah alergi pada objek tertentu. Sebelum melakukan cara ini kamu harus mengetahui terlebih dahulu mengenai penyebab terjadinya alergi. Alergi bisa saja ditimbulkan oleh beberapa objek seperti gigitan serangga, serbuk bunga atau bahkan bulu kucing dan anjing.