Tanpa foundation, MUA ini sukses ubah wajah wanita paruh baya jadi fresh bak ABG lagi usai dirias
Instagram/@ibanez.mua
Brilio.net - Foundation menjadi salah satu elemen paling penting dalam dunia makeup karena berfungsi sebagai dasar yang meratakan warna kulit dan menciptakan tampilan wajah halus. Produk ini mampu menyamarkan ketidaksempurnaan pada kulit, seperti kemerahan, noda bekas jerawat, hingga warna kulit yang tidak merata. Dengan pemilihan formula dan shade yang tepat, foundation bisa memberikan efek kulit jadi lebih sehat dan flawless dalam sekejap.
Tak hanya sekadar meratakan warna kulit, foundation juga sangat membantu dalam menutupi sejumlah masalah wajah yang lebih spesifik. Flek hitam akibat paparan sinar matahari atau penuaan bisa tersamarkan dengan mudah, begitu juga dengan kerutan halus yang sering muncul di area dahi atau bawah mata. Beberapa foundation bahkan dilengkapi dengan kandungan skincare seperti pelembap dan anti-aging, sehingga bisa memberikan manfaat ganda bagi kulit.
Meski banyak orang menggunakan foundation untuk makeup, namun berbeda halnya dengan pengguna Instagram @ibanez.mua. Melalui salah satu video yang diunggah, dia sempat membagikan pengalamannya saat merias seorang wanita paruh baya. Namun alih-alih pakai foundation, MUA ini justru hanya mengandalkan concealer untuk memberikan hasil akhir yang fresh dan natural.
Transformasi wanita paruh baya jadi fresh bak ABG lagi usai dirias.
foto:Instagram/@ibanez.mua
Dilansir briliobeauty.net dari Instagram @ibanez.mua pada Senin (14/7), transformasi makeup wanita paruh baya ini sungguh mencengangkan, apalagi dilakukan tanpa foundation. Sebelum dirias, tampak wajahnya menunjukkan tanda-tanda penuaan seperti garis halus di bawah mata, pipi sedikit mengendur, serta warna kulit yang kurang merata dan cenderung kemerahan di beberapa titik. Namun, kekurangan ini diatasi dengan teknik cerdas, dimulai dengan pengaplikasian facelift tape untuk memberikan efek wajah yang tampak lebih kencang seketika.
foto: Instagram/@ibanez.mua
Tanpa bantuan foundation, sang makeup artist mengandalkan concealer berpigmen tinggi untuk meratakan warna kulit. Area bawah mata, hidung, dan beberapa spot kemerahan diberi concealer dengan teknik tap-tipis dan di-blend sempurna agar tetap terlihat natural. Hasilnya sangat rapi, kulit tampak bersih, cerah, dan bercahaya, seolah tanpa cela, tanpa perlu efek 'tebal' seperti penggunaan foundation pada umumnya.
foto: Instagram/@ibanez.mua
Soft makeup pun jadi pilihan sempurna untuk memperkuat kesan fresh dan youthful. Blush pink disapukan secara merata di area pipi dan sedikit ke arah pelipis, memberi kesan kulit sehat dan merona. Alis dibentuk natural dengan lengkungan halus, mata diberi sentuhan shimmer ringan dan bulu mata lentik yang membuka sorot mata. Sementara bibir diberi sentuhan lip tint pink yang membuat wajah terlihat segar dan manis, tanpa terlihat berlebihan.
Hasil akhirnya benar-benar bikin pangling, wajah yang semula memperlihatkan tanda penuaan kini tampak lebih muda dan segar seperti ABG. Efek facelift tape berpadu sempurna dengan teknik base makeup ringan, menjadikan riasan ini bukti bahwa tampil flawless dan awet muda tidak selalu harus mengandalkan foundation tebal. Ini jadi inspirasi baru bahwa soft glam bisa tampil maksimal, bahkan untuk kulit dewasa.
Recommended Article
- Hasilnya bak oplas, transformasi ibu-ibu berwajah kendur ini auto muda lagi usai dirias soft makeup
- Transformasi pengantin adat Jawa Dodotan dimakeup MUA dengan look Korea, hasilnya manglingi bak barbie
- Merias nenek usia 80 tahun, MUA ini berhasil bikin tampilannya jadi fresh bak 20 tahun lebih muda
- MUA ini sukses ubah wajah keriput seorang nenek jadi tampak muda lagi dengan ageless makeup tren
- 7 Potret transformasi pria dirias MUA jadi pengantin Palembang, hasilnya bikin lupa wajah asli
- Mata monolid auto jadi lebar usai dirias glam makeup, transformasi before-afternya bikin takjub
-
Tanpa kamu sadari, ternyata ini 5 kesalahan makeup yang bikin wajah tampak tua
-
Skill MUA-nya juara, transformasi cewek dirias douyin mix Arabian look ini disebut bak pakai filter
-
Skill makeup-nya banjir pujian, transformasi cewek polos jajal Egypt trend ini hasilnya bak Cleopatra
-
Jajal trik campur foundation dengan air, hasil makeup wanita ini flawless bak pakai primer high-end
-
Mata monolid suka bikin maskara bleber? Ini trik mengatasinya agar bulu mata lentik dan lebih rapi
-
Tak melulu pakai brush, ini trik blending eyeshadow agar hasilnya nggak ngeblok dan rapi