Nggak perlu nail serum, ini cara bikin kuku cepat panjang dan berkilau pakai 1 jenis buah-buahan

Nggak perlu nail serum, ini cara bikin kuku cepat panjang dan berkilau pakai 1 jenis buah-buahan

Brilio.net - Penting menjaga kesehatan pada setiap bagian tubuh, tidak terkecuali kuku. Pasalnya, kuku sehat, panjang dan berkilau memberikan nilai plus dalam kecantikan. Selain memperindah tampilan tangan, kuku yang sehat juga akan menjadi tanda jika seseorang rajin merawat tubuhnya.

Umumnya, kuku sehat ditandai dengan warna cerah, mudah panjang, tidak rapuh dan berkilau secara alami. Namun karena beberapa hal, kondisi kuku menjadi tidak sehat, untuk orang pun mulai mencari cara untuk mengembalikan kecantikan alami kukunya.

Banyak faktor yang menyebabkan kuku jadi tampak kusam, rapuh, sulit panjang, bahkan berjamur. Seperti penggunaan cat kuku atau kuteks terlalu sering, kuku kering, gaya hidup yang tidak sehat, kurangnya nutrisi, dan tidak merawat kuku dengan baik.

Nah, untuk mengatasi berbagai masalah kuku ini kebanyakan orang akan mengandalkan nail serum guna membuatnya cepat panjang, berkilau, dan antirapuh. Selain itu, ternyata ada bahan alami yang juga efektif untuk menumbuhkan kuku dan membuatnya antikusam lho.

Seperti unggahan dari pemilik akun TikTok @jx.lacerda pada 4 Juni 2021, yang membagikan tentang cara bikin kuku cepat panjang dan berkilau pakai 1 jenis buah-buahan, yakni lemon. Dia juga menambahkan bahan lain yaitu petroleum jelly dan jojoba oil.

"Homemade hand cream for nail growth (Krim tangan buatan sendiri untuk pertumbuhan kuku)," katanya dalam keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @jx.lacerda, Selasa (31/10).

Kuku cepat panjang dan berkilau pakai 1 jenis buah-buahan Berbagai sumber

Kuku cepat panjang dan berkilau pakai 1 jenis buah-buahan
freepik.com

Lemon adalah salah satu buah yang bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi berbagai permasalahan kuku. Pasalnya buah yang satu ini memiliki kandungan vitamin C yang mampu mendorong pertumbuhan kuku lebih kuat. Kandungan vitamin C didalamnya juga efektif untuk mencerahkan warna kuku sekaligus mengembalikan warna kuku yang menguning menjadi lebih cerah dan bening.

Petroleum jelly juga menjadi salah satu bahan yang umum digunakan sebagai bahan pelembap, tak terkecuali untuk kuku. Sifatnya yang melembapkan dan teksturnya yang lembut dapat membantu merawat kuku kering dan rapuh agar kembali sehat dan cepat panjang. Begitupun dengan jojoba oil yang bersifat menghidrasi serta membantu melembutkan kutikula kuku dan membuatnya lebih kuat. Selain itu, dia juga memiliki senyawa antimikroba yang mencegah infeksi kuku.

Kuku cepat panjang dan berkilau pakai 1 jenis buah-buahan Berbagai sumber

Kuku cepat panjang dan berkilau pakai 1 jenis buah-buahan
TikTok/@jx.lacerda

Ketiga bahan yang sudah disebutkan bisa kamu manfaatkan menjadi serum kuku atau krim kuku yang efektif menutrisi dan mengembalikan kesehatan kuku. Dengan pemakaian yang rutin, kamu akan mendapatkan kuku yang lebih kuat, cepat panjang, dan berkilau secara alami. Yuk, simak cara membuatnya.

Bahan:

1. 1 sendok teh petroleum jelly
2. 1/2 sendok teh jojoba oil
3. 1/2 sendok teh perasan lemon

Kuku cepat panjang dan berkilau pakai 1 jenis buah-buahan Berbagai sumber

Kuku cepat panjang dan berkilau pakai 1 jenis buah-buahan
TikTok/@jx.lacerda

Cara membuat:

1. Tuangkan bahan-bahan yang sudah disebutkan pada wadah
2. Aduk ketiganya sampai tercampur merata
3. Cuci tangan terlebih dahulu dan pastikan tangan dan kukumu bersih
4. Aplikasikan krim kuku ini secara merata pada permukaan kuku
5. Gosok-gosok dengan lembut agar lebih meresap dan merata
6. Diamkan selama semalaman
7. Gunakan secara rutin setiap hari sebelum tidur untuk mendapatkan kuku yang kuat, cepat panjang, dan antikusam.

@jx.lacerda Homemade hand cream for nail growth #nailgrowth #longnails #nailcare #naturalnails #growlongnails #nailhack Sunny Day - Ted Fresco

(brl/ola)

tags

STORIES