15 Rekomendasi pensil alis di bawah Rp 100.000, pigmented & tahan lama

15 Rekomendasi pensil alis di bawah Rp 100.000, pigmented & tahan lama

1. Wardah Eyebrow Pencil.

Rekomendasi pensil alis Berbagai sumber

foto: wardahbeauty.com

Wardah Eyebrow Pencil adalah pensil alis bersertifikat halal yang mampu mempertegas tampilan alis dan membuatnya terlihat berisi. Produk ini hadir dalam dua warna berbeda, yakni cokelat dan hitam, yang bisa mempertegas tampilan alis dan membuatnya tampak lebih penuh.

Teksturnya cukup lembut, tahan lama, dan tidak luntur. Warnanya pun pekat serta tidak mudah patah. Tak hanya itu saja, pensil alis ini juga mengandung vitamin E sebagai pelembap yang mampu melembutkan dan menjadikan alis tampak lebih lembap. Kamu bisa membelinya dengan harga Rp 30.000.

2. Inez Color Contour Plus Eyebrow Liner Black Pearl.

Rekomendasi pensil alis Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Inez Color Contour Plus Eyebrow Liner Black Pearl merupakan produk yang cocok digunakan bagi pemula. Pensil alis ini berfungsi untuk mempercantik alis mata dan membuatnya lebih tegas.

Pensil alis Inez mudah diaplikasikan dan mudah dibaurkan, serta mampu tahan lama seharian. Tersedia dalam dua pilihan warna cantik yang bisa digunakan, Inez Color Contour Plus Eyebrow Liner Black Pearl dijual dengan harga Rp 48.000.

3. Madame Gie Silhouette Blended Brow.

Rekomendasi pensil alis Berbagai sumber

foto: madamegie.com

Madame Gie Silhouette Blended Brow merupakan salah satu produk yang bersifat waterproof. Madame Gie Silhouette Blended Brow memiliki ujung pensil yang lembut untuk menghasilkan tampilan alis yang lebih natural.

Mesk mempunyai warna yang pekat, beberapa pengguna mengatakan bahwa produk alis ini kerap menimbulkan gumpalan. Jadi, hati-hati jika kamu ingin mencobanya. Pastikan dalam menggunakannya jangan terlalu tebal agar masih memiliki kesan yang natural. Harganya juga cukup terjangkau, kamu bisa mendapatkannya hanya dengan harga Rp 8.000.

4. Mineral Botanica Eyebrow Pencil.

Rekomendasi pensil alis Berbagai sumber

foto: mineralbotanica.com

Mineral Botanica Eyebrow Pencil merupakan produk pensil alis waterproof yang diformulasikan tahan lama, dan mampu menata alis mata agar tampak lebih rapi dan menawan.

Teksturnya creamy yang diklaim mudah menutupi kekurangan sekaligus melebatkan alis mata secara natural. Sayangnya, beberapa pengguna mengulas pensil alis ini sulit diaplikasikan dan mudah patah sesaat setelah diserut. Jika tertarik mencobanya, kamu bisa membelinya dengan harga Rp 45.000.

5. Viva Eyebrow Pencil.

Rekomendasi pensil alis Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Viva Eyebrow Pencil merupakan produk lokal yang memiliki formula tahan lama, pigmentasi warna baik, dan creamy sehingga mudah diaplikasikan. Pensil alis ini hadir dengan dua pilihan warna, yaitu hitam dan cokelat. Keduanya punya pigmentasi yang kuat.

Tak perlu berusaha terlalu keras saat mengaplikasikannya karena tanpa perlu terlalu menekannya, produk Viva sudah dapat mengeluarkan hasil yang maksimal. Harga pensil alis Viva dijual dengan kisaran Rp 30.000.

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES