11 Rekomendasi hairdryer harga di bawah Rp 200 ribu

11 Rekomendasi hairdryer harga di bawah Rp 200 ribu

Brilio.net - Peralatan kecantikan dan penunjang penampilan yang wajib dimiliki oleh setiap orang adalah hairdryer. Hairdryer merupakan alat yang memiliki fungsi utama, yaitu membantu mengeringkan rambut secara cepat. Maka dari itu, dengan menggunakan hairdryer kamu lebih mudah untuk menata rambut. Nah, saat ini sudah banyak hairdryer yang memiliki kualitas bagus dan berbagai fitur yang bisa kamu gunakan.

Namun, jika kamu sedang mencari hairdryer, pilihlah hairdryer sesuai dengan kebutuhan kamu. Kamu juga harus teliti saat memilih hairdryer. Pasalnya, beberapa merek hairdryer memiliki tingkatan suhu panas yang berbeda. Jika tingkatan suhu panas tidak cocok dengan rambut, bisa mengakibatkan rambut menjadi rusak.

Nah, agar kamu tidak salah membeli hair dryer, terdapat beberapa tips yang bisa kamu gunakan. Pertama tentukan tipe hairdryer terlebih dahulu. Hairdryer memiliki tiga tipe yaitu hair dryer biasa, hairdryer profesional, dan hairdryer mini.

Ketiga hairdryer tersebut memiliki keunggulan masing-masing. Hairdryer biasa memiliki harga yang cenderung lebih murah. Selain itu, hairdryer ini memiliki bobot agak ringan sehingga mudah untuk digunakan.

Hairdryer profesional memiliki beberapa fitur yang bisa kamu gunakan. Hairdryer profesional juga bisa mengeringkan rambut lebih cepat dan udara yang dikeluarkan lebih kuat. Sementara itu, hairdryer mini memiliki ukuran kecil yang bisa dibawa berpergian.

Tips yang kedua yaitu perhatikan daya listrik pada hairdryer. Ketiga perhatikan fitur yang ada pada hairdryer. Kemudian yang keempat perhatikan aksesoris tambahan, dan kelima sesuaikan dengan budget yang kamu miliki.

Nah, itu lah tips memilih hairdryer yang bisa kamu gunakan saat akan membeli. Berikut ini 11 rekomendasi hairdryer dengan harga terjangkau yakni di bawah Rp 200.000, sebagaimana brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Jumat (8/7).

1. Philips HP8108-02 Drycare HairDryer.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto: www.philips.co.id

Rekomendasi pertama hairdryer yang menjadi pilihan kamu yaitu Philips HP8108-02 Drycare HairDryer. Hair dryer ini memiliki watt kecil yang mempunyai pengaturan suhu sesuai dengan keinginan. Selain itu, hairdyer dari Philips ini memiliki fitur berupa pengaturan tingkat panas yang fleksibel. Maka dari itu, jika menggunakan Philips HP8108-02 Drycare HairDryer rambut tidak mudah rusak.

Tidak hanya itu saja, Philips HP8108-02 Drycare HairDryer memiliki kemampuan untuk mengeringkan rambut lebih cepat dengan aliran udara dingin. Nah, harga dari Philips HP8108-02 Drycare HairDryer adalah Rp 189.000.

2. Simplus Hair Dryer Hot & Cold.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto: Shopee/simplusindonesia

Rekomendasi hair dryer berikutnya yaitu ada Simplus Hair Dryer Hot & Cold. Hair dryer ini memiliki kemampuan mengeringkan rambut lebih cepat. Sementara itu, Simplus Hair Dryer Hot & Cold dibekali dengan fitur berupa pengatur suhu panas ataupun dingin. Bahkan, hair dryer ini tidak mengeluarkan suara bising seperti hair dryer pada umumnya.

Tidak hanya itu saja, Simplus Hair Dryer Hot & Cold dilengkapi dengan satu diffuser yang bisa kamu gunakan. Memiliki tegangan sebesar 220v/50hz dan daya sekitar 1200W. Nah, kamu bisa membeli Simplus Hair Dryer Hot & Cold dengan harga mulai dari Rp 99.000.

3. Hair Dryer Panasonic EH ND 11.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto:www.panasonic.com

Rekomendasi ketiga ada Hair Dryer Panasonic EH ND 11. Hair dryer ini memiliki kemampuan yang bisa mengeringkan rambut lebih cepat. Bahkan, setelah menggunakan Hair Dryer Panasonic EH ND11, rambut lebih mudah ditata. Di samping itu, Hair Dryer Panasonic EH ND 11 dibekali dengan dua pilihan pengaturan udara yang mempermudah kamu menata rambut.

Tidak hanya itu saja, Hair Dryer Panasonic EH ND11 memiliki bentuk compact design dengan daya 400 W. Nah, kamu bisa mendapatkan Hair Dryer Panasonic EH ND11 dengan harga mulai dari Rp 140.000.

4. Newstyle Hair Dryer 800 W 404 Negatic Lon Hair Quickly Dry.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto:Shopee/newstyleindo

Rekomendasi pengering rambut berikutnya yaitu ada Newstyle Hair Dryer 800 W 404 Negatic Ion Hair Quickly Dry. Pengerin rambut dari Newstyle Ion Hair memiliki tiga level temperature yang bisa kamu atur. Selain itu, hair dryer ini bisa membuat rambut kamu menjadi lebih lembut dan terawat.

Newstyle Hair Dryer 800 W 404 Negatic Ion Hair Quickly Dry dibekali dengan daya sebesar 800 watt dan tegangan 220v. Sementara itu, terdapat teknologi canggih berupa electroplating yang bisa mencegah debu masuk ke dalam hair dryer. Nah, kamu bisa mendapatkan hair dryer ini dengan harga mulai dari Rp 69.000.

5. Newstayle Hair Dryer A03.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto:Shopee/newstyleindo

Rekomendasi hair dryer berikutnya yang bisa kamu gunakan, yaitu Newstayle Hair Dryer A03. Hair dryer ini memiliki fungsi untuk mengeringkan rambut lebih cepat sehingga bisa menghambat waktu. Hair dryer ini cocok digunakan untuk traveling karena memiliki desain minimalis. Tidak hanya itu saja, hair dryer ini bisa menjaga rambut tetap lembap dan menjaga kesehatan rambut.

Newstayle Hair Dryer A03 juga dilengkapi dengan pengaturan tombol suhu panas dan dingin. Tidak hanya itu, Newstayle Hair Dryer A03 juga tidak menimbulkan suara bising, sehingga memberikan kenyamanan saat digunakan. Hanya dengan harga Rp 50.000 kamu sudah bisa mendapatkan hair dryer ini.

6. Han River HRHD02BK Hair Dryer.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto:Shopee/han_river_official

Rekomendasi hair dryer berikutnya yaitu ada dari Han River HRHD02BK Hair Dryer. Hair dryer dari Han River ini memiliki desain yang cukup simpel dan minimalis. Maka dari itu, hair dryer dari Han River ini memberikan kenyamanan saat digunakan karena tidak membuat tangan menjadi lelah. Selain itu, pada bagian depan hairdryer ini terdapat mulut angin yang dilengkapi dengan filter pelapis baja dengan bahan stainless steel, sehingga rambut tidak mudah tersangkut.

Tidak hanya itu, hairdrye dari Han River dilengkapi dengan 3 tombol pengatur suhu dingin dan panas. Disamping itu terdapat 5 pengaturan suhu sesuai dengan kebutuhan. Hanya dengan harga Rp 50.000 kamu sudah bisa mendapatkan Han River HRHD02BK Hair Dryer.

7. NVMEE Strala Hair Dryer.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto:Shopee/nvmee.idn

NVMEE Starla Hair Dryer merupakan rekomendasi hair dryer yang bisa menjadi pilihan kamu selanjutnya. Hair dryer ini memiliki desain yang cukup modern dan tampak elegan. Bahkan, hair dryer ini bisa lho dibawa untuk traveling karena ukurannya yang cukup minimalis. Tidak hanya itu, hair dryer ini memiliki suhu yang konstan, sehingga bisa mengeringkan rambut sesuai dengan kebutuhan.

NVMEE Starla Hair Dryer memberikan kenyamanan dengan mudah digenggam dan tidak membuat rambut menjadi rusak. Nah, kamu bisa mendapatkan NVMEE Starla Hair Dryer dengan harga mulai dari Rp 117.000.

8. SMY Official Hair Dryer Low Watt.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto:Shopee/smyofficialstore

Rekomendasi hair dryer berikutnya yaitu dari SMY Official Hair Dryer Low Watt. Hair dryer dari SMY Official ini mudah untuk dibawa kemana-mana karena memiliki ukuran yang ringan. Terdapat 3 varian warna yaitu hijau, putih, dan hitam. Memiliki daya sebesar 1000W dan tegangan 220V. Nah, kamu bisa mendapatkan SMY Official Hair Dryer ini dengan harga mulai dari Rp 85.500.

9. Ihante Hair Dryer Professional Anion Beauty.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto:Shopee/ihante.id

Rekomendasi hair dryer berikutnya yaitu ada Ihante Hair Dryer Professional Anion Beauty. Hair dryer ini dibekali dengan dua tombol yaitu untuk mengatur suhu dan tombol angin. Tidak hanya itu saja, hair dryer ini juga dilengkapi dengan blue anion cahaya yang bisa melindungi rambut dari panas berlebih. Maka dari itu rambut tidak mudah rusak terkena saat terkena panas. Memiliki daya 700w dan tegangan 220V, hair dryer ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 129.000 sampai dengan Rp 179.000.

10. Fleco Mermaid Hairdryer.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto: Shopee/flonelloshop

Fleco Mermaid Hairdryer termasuk ke dalam tipe hair dryer mini sehingga mudah dan praktis untuk dibawa kemana-mana. Walaupun memiliki ukuran yang mini, hair dryer ini bisa mengeringkan rambut dengan cepat. Selain itu, Fleco Mermaid Hairdryer ini memiliki daya sebesar 400W dengan tegangan AC220V. Hanya dengan harga Rp 39.500 kamu sudah bisa mendapatkan Fleco Mermaid Hairdryer.

11. GM Bear Hair Dryer Travel Mini Lipat.

Rekomendasi hairdryer Berbagai sumber

foto:Shopee/gm_bear

Rekomendasi hair dryer yang terakhir yaitu ada GM Bear Hair Dryer Travel Mini Lipat. Hair dryer ini memiliki ukuran minimalis yang bisa dibawa untuk traveling. Selain itu, hair dryer ini juga bisa mengeringkan rambut dengan cepat, sehingga tidak membuang banyak waktu.

Disamping itu, GM Bear Hair Dryer Travel Mini Lipat memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Hal ini dikarenakan, GM Bear Hair Dryer Travel Mini Lipat memiliki handle yang tidak terlalu besar. Nah, GM Bear Hair Dryer Travel Mini Lipat tersedia dalam dua varian warna yaitu pink dan mint. Sementara itu, untuk daya yang dimiliki berkisar 200 sampai 700 dengan tegangan 220V, 50 Hz. Nah, kamu bisa membeli GM Bear Hair Dryer Travel Mini Lipat dengan harga Rp 59.000.

(brl/pep)

tags

Advertising
Advertising
STORIES