7 Moisturizer untuk mencerahkan wajah pria harga di bawah Rp 100 ribu

7 Moisturizer untuk mencerahkan wajah pria harga di bawah Rp 100 ribu

Brilio.net - Kini perawatan wajah tak hanya dilakukan oleh kaum hawa saja. Kini, tak sedikit kaum pria mulai menyadari bahwa perawatan wajah itu penting dilakukan sehingga sudah menjadi suatu rutinitas.

Para pria juga wajib melakukan perawatan wajah. Ini karena pria dengan wajah bersih dan segar tentu lebih banyak dilirik lawan jenis dan lebih menarik dipandang ketimbang mereka yang berkesan kusam dan tidak merawat kebersihan wajahnya. Perawatan wajah perlu dilakukan karena memang kesehatan kulit dan wajah wajib dijaga dengan baik.

Seperti yang diketahui bahwa sehari-hari kulit wajah mengalami dehidrasi karena faktor cuaca atau lingkungan. Salah satu cara merawat kulit adalah dengan menggunakan moisturizer.

Bagi pria, kamu dapat memilih moisturizer wajah khusus pria. Moiturizer atau pelembap wajah untuk pria bertujuan untuk melindungi kulit dan membuatnya tetap terhidrasi dengan baik.

Direktur Kosmetik dan Riset Klinis Dermatologi di Rumah Sakit Mount Sinai New York, Joshua Zeichner, menyarankan agar para pria menggunakan pelembap setelah mencukur rambut-rambut halus di wajah pada pagi hari.Enggak hanya itu, ia juga merekomendasikan penggunaan pelembap di malam hari ketika tingkat hidrasi kulit cenderung menurun.

Moisturizer wajah yang tepat akan memperkuat skin barrier sehingga mencegah timbulnya masalah kulit. Kurangnya kelembapan kulit tidak hanya menyebabkan kering, tetapi mengancam skin barrier.

Berbagai masalah kulit, seperti kulit berminyak, kering, dan jerawat menjadi lebih mudah muncul. Hal inilah yang sering kali tidak disadari kaum pria. Karena itu, pria juga memerlukan pelembap atau moisturizer untuk mengembalikan dan menjaga kelembapan kulit.

Fungsi dari pelembap ini adalah untuk mengembalikan protein keratin pada kulit wajah. Protein ini akan mempertahankan kesehatan kulit.

Sebagian pria ingin segala hal yang serba praktis dan tidak terlalu memperhatikan detail dalam memilih produk. Namun dalam memilih moizturizer sebaiknya harus disesuaikan dengan jenis kulit. Seperti yang diketahui bahwa saat ini sudah banyak moisturizer pria yang tak hanya bermanfaat untuk melembapkan kulit saja, melainkan untuk membantu mencerahkan wajah.

Kulit yang kering dan dehidrasi bisa membuat wajah terlihat kusam. Sehingga, disarankan menggunakan pelembap atau moisturizer secara rutin, maka kulit pun akan selalu terjaga kelembapannya. Seperti tujuh moisturizer untuk mencerahkan wajah pria berikut ini yang telah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Minggu (17/4).

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES